hidup ini indah meski tak mudah

hidup ini indah meski tak mudah
hidup ini indah meski tak mudah

Kamis, 26 Januari 2012

Selamat Ulang Tahun

Bertambahnya usia bukan berarti kita paham segalanya. Pohon besar tumbuh mendekati langit dan menjauhi tanah. Ia merasa telah melihat segala dari ketinggiannya. Namun masih ingatkah ia dengan sepetak tanah mungil waktu masih kerdil dulu?
Masih pahamkah ia akan semesta kecil ketika semut serdadu bagaikan kereta raksasa dan setetes embun seolah bola kaca dari surga, tatkala ia tak peduli akan pola awan di langit dan tak kenal tiang listrik?

Waktu kecil dulu, kupu2 masih sering hinggap di pucuknya. Kini burung besar bahkan bersangkar di ketiaknya. Kawanan kelelawar menggantungi buahnya. Namun jangan sekali-kali ia merendahkan kupu2 yang hanya menggeliat di tapaknya karena mendengar bahasanya pun ia tak mampu lagi

Minggu, 15 Januari 2012

Lima Tahun Sudah

Pagi yg cerah, dan senyum di bibir merah...*Lagunya Chrisye*
Tersenyum...tersenyum....celelek'an, seperti biasanya akuu...
Aaaahhh...betapa nyamannya pagi ini...
Hai Spidey, andai kau ada di sini.....

Rasanya baru kemarin aku ditugaskan di SMK 3 tercinta ini...
Ternyata tak terasa 5 tahun sudah, hmmm....semua berubah,, teman2 yg bertambah, murid2 yg datang dan pergi,, rasanya waktu begitu cepat berjalan...tak kuasa aku menghentikan...
Tubuh yang merenta...umur yang menua...tak terasa...
Rugi aku kalo tak mendapatkan apa-apa...

KUNING

Kuning adalah warna favoritku
Kuning is yellow,
Yellow is my favorite color
Kuning itu segar, terang dan jauh dari gelap...
Kuning membuat biru menjadi hijau yang sejuk
Kuning juga mengubah merah yang panas menjadi oren yang cantik...
Kuning berkolaborasi dengan putih menghasilkan krem yang netral,
yang siap berpasangan dengan warna apapun di dunia,
dan akan tetap tampak serasi sepanjang masa...
Kuning juga warna matahari, dia akan slalu bersinar meski berada
di antara warna2 kusam dan gelap
Percikan kuning di setiap tempat akan membuat suasana menjadi hidup,
The touch of yellow membuat hidup lebih hidup...

Selasa, 10 Januari 2012

surat cintaku (episode 11)

Not for you, Spidey...but  Y-C...
Tanggal brapa ya? Taun 2005 an...

I don’t know from what about i should start this writing...
Yang pasti, aku ingin selalu menyapamu every time, wherever you are...

Kenapa aku lama gak nulis untukmu?
Itu karena aku lagi bener2 bingung what i suppose to do...
Apa aku salah?
Tapi aku selalu berpikir aku salah orang, meski ‘Kerispatih’ bilang “Cinta takkan pernah salah”
Tidak mungkin aku jatuh cinta sama cowok yang ‘anak kecil’ seperti ini...
Dulu, aku pernah bilang sama temen2ku “kalo kita jatuh cinta daan ternyata salah orang, kita gak perlu gelap mata untuk harus mewujudkannya. Ada saatnya kita harus menyimpan dalam2 rasa itu dan membiarkan semuanya berjalan normally, like it used to be...”

surat cintaku (episode 10)

Masih hari Senin,,
Masih hari pertama bulan September dua ribu tiga

Lonestar, where are you out tonight?
This feeling I’m trying to fight...
                                                [ Norah Jones, album Come away with me]

Hai Spidey...
Perasaan ini mulai menyiksaku (bagian menjengkelkan dari cinta)
Kalo aku larut, akan semakin tersiksa...
Kalo aku menghindar, seperti ada sesuatu yg hilang
Aku kangen Spidey...
Dadaku sesak, mataku sayu, wajah kusam tak bergairah, tubuh lunglai, enggan melakukan apapun...
Aku sekarat, ooooohhh I am dying, aku sakaw Spidey...ingin bertemu...
Give me some fresh air...come on...come to me now...

surat cintaku (episode 9)

Pagi buta
Hari Senin (nanti upacara!)
Hari pertama bulan September dua ribu tiga
Special 4 my soulmate
Hai Spidey...
Ternyata cinta bukan sekedar ‘rasa indah’ yang dimiliki seseorang untuk diwujudkan kemudian berakhir untuk hidup bersama...
Cinta memang sulit didefinisikan karena cinta kelihatannya memang bukan sesuatu yang ilmiah, tapi tetap harus diakui keberadaannya...
Walau tidak ada kaidah2 atau patokan2 atau rumus2 khusus mengenai cinta, tapi orang tetap tidak akan menyangkal bahwa cinta itu memang ada... apalagi yang sedang mengalaminya...like me now...

surat cintaku (episode 8)

Minggu siang,
31th  August 2003
SETTING : Rumah Embahku, di Saribaru
                   depan pasar pagi, kaliwungu
                   Jam 13.00, waktunya makan siang, tapi masakannya belom mateng...
  
Hai sayang,
Kembali menulis untukmu...
tapi apa? aku masih belum tau apa yang harus kutulis
Spidey, sebenarnya masih banyak yang ingin aku katakan padamu, tapi aku takut kamu bosan membacanya...
Banyak yang mestinya aku sampaikan, tapi aku malu (takut dibilang norak)

surat cintaku (episode 7)

Sunday, 31st Agustus 2003

*ditemani lagunya “Shanice”, tembang lawas yg tetap cantik “Loving u”
Belom mandi...( hmmm... aku memang sejorok yang kamu bayangkan )
Padahal udah jam 10.02 lhooo...

Hai Spidey...
Besok aku sudah harus memulai hari beratku, tapi biar aku jalani aja semampuku...
I’ll never give up no matter what happen to me....i have to learn...how to survive in the difficult situation...
Aku harus belajar berdiri sendiri Spidey...berjalan dengan kakikusendiri...aku tak mau mengandalkan orang lain, termasuk kau...

surat cintaku (episode 6)

Sabtu Sore, hari 30 bulan 8 tahun 2003
Setting :    di depan Tivi, dengan bantal di dadaku.
                   Posisiku tengkurap.... ( jangan dibayangkan )


Hai Spidey...
Hari ini kelihatan berkabut...
Aku benci kenapa aku tidak tercipta sebagai kupu2 yang bisa terbang, atau pelangi yang indah hingga semua orang berdecak kagum melihatnya, atau sebagai matahari yang perkasa yang bisa melakukan apapu pada dunia?
Kenapa aku hanya manusia yang lemah, yang tak bisa bicara apapun walau haknya terinjak2?
Aku lemah banget Spidey...dan tak bisa berbuat apa2...

surat cintaku (episode 5)

290803
* Di Rumah * Bolos kerja * Habiis, gak ada jaaamm *
Sepi banget, my mom udah berangkat, kerjaan rumah udah selesai, Dini pulang, tapi masih tidur, padahal udah jam segini (09.09 waktu kaliwungu)

Apa kabar Spidey?
Bagaimana warna hidupmu hari ini?
Suratku hari ini pasti nyampe...
Tukang pos bilang paling lambat 3 hari, dan ini hari ke 3 sejak aku kirimkan surat2ku...
Kamu suka, Spidey? Atau kau akan membenciku karna keterusteranganku & kegilaanku?
Huff, aku sih pasrah aja...kalo memang kamu nggak suka biar surat2 lain aku simpan sebagai kenangan...

surat cintaku (episode 4)

2003, August 28TH
Siang2, sekitar jam 1-an (soalnya lagi ga bawa jam)

Hai spidey
Met siang,
how is your day?
Isn’t it fine?

Habis ini aku ngajar lagi...
tapi aku pengin nulis dulu buat kamu...
Oh ya spidey, sekarang ini aku harus mulai berhemat, karna aku baru saja membeli laptop...tabunganku berkurang dan aku harus mengisinya kembali untuk simpanan kalo ada apa2 dalam hidupku atau keluargaku....

surat cintaku (episode 3)

2003, August 27TH


hai spidey
Masih  setengah lagi aku mengajar...
Apa yang kamu lakukan hari ini yaa?
Kayaknya kamu lagi sibuk dan kamu bilang posisi tempat dudukmu tepat di depan atasan...
Entah bener atau bohong, tapi aku percaya kamu...
Apa ya? hmmm....baru tadi aku nulis surat, udah gatel pengen nulis lagi, untuk spidey...cuma untukmu...
Tapi gimana  kalo kamu gak suka surat2ku ya,
terlalu norak atau....ah aku gak mau buruk sangka...penyakit hati katamu...

surat cintaku (episode 2)

27 agustus 2003


hai spidey
Am i like a dreamer hmm???
I wish i were a bird that could fly away

Spidey,
siapa yang mengajarimu setenang itu??
siapa yang mengajarimu berpikir sebelum melakukan sesuatu?
kenapa aku tidak?
kenapa aku tidak bisa setenang kamu padahal aku berusaha keras? kenapa aku melakukan sesuatu baru setelah itu aku berpikir?
kenapa aku tidak sama denganmu? (padahal aku ingin)

Karna Kau Begitu Sempurna


Karna kau terlalu sempurna
Aku seperti bertopeng saat di depanmu
Bermuka manis, senyum sedikit, ramah tamah,
Sopan santun, kelihatan cerdas dan sedikit basa basi
Aku bosan menampakkan keimitasian itu...

Karna kau terlalu sempurna
Kadang aku nampak seperti seorang bodoh
Pura2 belajar banyak hal
Melakukan aktivitas2 menyebalkan agar aku
kelihatan pantas berdampingan denganmu

Karna kau terlalu sempurna
Aku menjadi bukan apa2 bagimu, bagi mereka...
Mereka memandang dengan sebelah mata,
mencibir, menghina dan menjuluki kita “beauty and the beast”
atau apalah istilahnya

karna kau terlalu sempurna
Akhirnya aku memilih pergi darimu

KENAPA MENYUKAIKU ?

Kenapa menyukaiku?
Padahal setiap muntahan amarah terarah padamu
Caci maki dan deretan sumpah serapah
Kerap terlimpah ke mukamu

Kenapa menyukaiku?
Hanya sebentuk tak indah,
Kenangan kecil, tingkah liar tak terkendali
Sentuhan kasar, rengekan manja,
Emosi membabi buta, tak berasa...

Kenapa menyukaiku?
Sosok haus kasih, haus cinta,
haus pujian, haus kelembutan,
haus pengakuan, haus perhatian,
takkah kau lelah?

Masihkah menyukaiku?
Ketika ribuan peluru berbisaku,
Menembus dada, menyayat hati,
Timbulkan luka menganga,
Takkan habis lara yang ada

Senin, 09 Januari 2012

R I N D U

Bila aku jatuh cinta...
Hmmm...speechless...entah berapa kali tepatnya aku jatuh cinta padamu...
Rasa itu tetap indah sepanjang masa,
Membuat kita tersenyum,
Menangis bahagia...
Cinta juga menghadirkan rindu yang menyiksa...

Jumat, 06 Januari 2012

Keep Staying in my heart

Boja,
Thursday, 28th November 2010
At 13.35

*what can i do to make u love me,
   what can i do to make u care,
   what can i say to make u feel this,
  what can i do to get u there,,,and love me...*

Kadang sampai aku kehabisan cara to make you stay...
Stay here! Fill my with your love fully !
Maka akan kutaruh satpam di pintu hatiku untuk mencegahmu pergi,

Rabu, 04 Januari 2012

Jaga Jarak

®Perjalanan ini pun kadang merampas jejak hatiku®Skali waktu pun mungkin menggoyahkan pundi cintaku®Menetaskan setiaku®Menafikan engkau di sana®Maafkan aku®Cepat ku kembali®Kulayangkan rinduku selepas aku kembali pulang®Tak akan kulepaskan dekapku karena ku tau pasti aku merindukanmu®Seumur hidupku®Selama-lamanya® PADI

Jarak memang jahat tapi cinta takkan kemana, aku yakin itu...
Hanya aku, kemanapun kau pergi, hanya akuuu...